Kamis, 04 November 2010

Empati

EMPATI



"Pada waktu itu pergilah Yesus ke bukit untuk berdoa dan semalam-malaman Ia
berdoa kepada Allah. Ketika hari siang, Ia memanggil murid-murid-Nya
kepada-Nya, lalu memilih dari antara mereka dua belas orang, yang disebut-Nya
rasul: Simon yang juga diberi-Nya nama Petrus, dan Andreas saudara Simon,
Yakobus dan Yohanes, Filipus dan Bartolomeus, Matius dan Tomas, Yakobus anak
Alfeus, dan Simon yang disebut orang Zelot, Yudas anak Yakobus, dan Yudas
Iskariot yang kemudian menjadi pengkhianat. Lalu Ia turun dengan mereka dan
berhenti pada suatu tempat yang datar: di situ berkumpul sejumlah besar dari
murid-murid-Nya dan banyak orang lain yang datang dari seluruh Yudea dan dari
Yerusalem dan dari daerah pantai Tirus dan Sidon. Mereka datang untuk
mendengarkan Dia dan untuk disembuhkan dari penyakit mereka; juga mereka yang
dirasuk oleh roh-roh jahat beroleh kesembuhan. Dan semua orang banyak itu
berusaha menjamah Dia, karena ada kuasa yang keluar dari pada-Nya dan semua
orang itu disembuhkan-Nya." (Luk 6:12-19).

Kasih disampaikan kepada Tuhan Yesus dalam memilih murid-muridNya untuk
dijadikan rasul dan ikut dalam karya penyelamatan. Bagaimana Yesus mengajak
untuk menghibur orang dengan cara menyembuhkan dari penyakit, mengusir roh jahat
dll. Kita bayangkan bagaimana perasaan rasul yang dipilih Tuhan, ada rasa suka
cita karena bisa berjumpa dengan Yesus dan dilibatkan dalam karya-Nya.


Seperti bencana akhir-akhir ini, hujan banjir di Jakarta tergenang air di
mana-mana, erupsi gunung merapi, tsunami di Mentawai, banjir bandang, dll. Ada
sekelompok orang yang menjadi relawan untuk membantu para korban bencana sebagai
rasa empati. Apa sesungguhnya motivasi orang tersebut mau berlelah-lelah
melakukan itu? Karena mereka juga murid Yesus ingin melanjutkan karya-Nya,
tetapi mereka melakukannya dengan bergembira. Seperti para rasul juga gembira
menyaksikan banyak orang diselamatkan oleh Yesus.


Mari kita mohon diberikan karunia oleh Yesus agar bisa melakukan untuk sesama
untuk ambil bagian karya penyelamatan-Nya.

Kekal abadi kasih setia Tuhan atas orang-orang yang takwa kepada-Nya, dan
berbahagialah manusia yang kekuatannya di dalam Engkau.

Tuhan Yesus memberkati kita semua. Amin.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar